Selasa, 17 November 2009

golongan darah ''o''

Sejarah Evolusi

Menurut Dr. Peter J.D’Adamo berdasarkan sejarah evolusi sekitar 50.000 hingga 25.000 tahun SM leluhur manusia memiliki golongan darah yang sama yakni “ O “. Mereka para pemburu sejati yang selalu mengkonsumsi daging hasil buruan, untuk itulah Dr. Peter J.D’Adamo menyarankan agar pemilik golongan darah O lebih banyak mengkonsumsi makanan berprotein tinggi, mengikuti diet rendah karbohidrat dengan banyak makan daging atau ikan tapi menghindari produk susu dan gandum
Pemilik golongan darah O bebas mengkonsumsi daging dan ikan yang dicampur minyak zaitun, selain itu bebas mengkonsumsi telur, kacang tetapi sebaiknya membatasi buah. Sementara makanan yang harus benar-benar dihindari adalah sereal, berbagai jenis pasta dan nasi, untuk mendapatkan stamina tubuh yang maksimal dianjurkan untuk melakukan olah raga aerobik yang gerakannya mirip gerakan para pemburu.

Ciri Khas Golongan Darah O

Memiliki sistim kekebaln tubuh yang lebih tinggi dibanding tipe darah lain, mudah beradaptasi dengan berbagai makanan pada lingkungan yang ditempati untuk mengatasi stress disarankan melakukan aerobik
Dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan tinggi protein dan rendah karbohidrat seperti daging, buah, ikan , sayuran . Bila makanan yang dikonsumsi tidak sesuai maka beresiko terkena penyakit yang disebabkan oleh radang dan kerusakan organ seperti arthritis.
Makan yang dihindari jenis gandum, jagung, kacang-kacangan, kubis, kol, kecamba, mustard, sayur hijau, kembang kol, kacang merah.
Makanan yang membantu berupa tumbuhan laut yang besar dan kuat, makanan laut, garam, daging merah, brokoli, bayam, kangkung, hati. Jangan ketinggalan untuk suplemen, vitamin B, vitamin K, kalsium, iodium, kayu manis , latihan fisik yang menunjang seperti aerobic, beladiri, jogging

Karakter Orang Bergolongan Darah ‘O’

Orang-orang dengan golongan darah O a
dalah mereka yang tidak banyak ambil pusing, penuh semangat dan memiliki jiwa sosial yang tinggi. Mereka adalah orang yang paling fleksibel di antara semua golongan darah yang ada. Mereka akan dengan cepat memulai sebuah proyek namun mengalami masalah ketika melanjutkannya dan tidak jarang banyak juga yang dengan mudah menyerah di tengah jalan. Mereka terkadang bertingkah dan tidak terlalu dapat dijadikan sandaran. Mereka selalu mengatakan apa yang ada di pikiran mereka secara langsung. Mereka selalu jujur. Mereka menghargai pendapat orang lain dan suka menjadi pusat perhatian. Selain itu, orang-orang bergolongan darah O ini memiliki rasa percaya diri yang sungguh kuat. Di Jepang, golongan darah ini merupakan golongan darah rata-rata orang disana.

Gaya Komunikasi dengan Orang Bergolongan Darah O

Ketika berhadapan dengan orang bergolongan darah O yang penuh semangat dan percaya diri, terus terang, optimistis, terkadang egois dan kreatif, hal-hal berikut dapat dijadikan pedoman:

* Berbicaralah dengan semangat dan penuh vitalitas. Karena mereka kurang menyukai orang-orang yang terkesan lemah, letih, lesu, lemas, letoy, dan loyo yang dianggap tidak dapat mengikuti ritme mereka yang penuh dengan energi.
* Jangan gunakan kata-kata negatif dan pesimis karena kelompok kata itu tidak terdapat dalam kamus mereka yang penuh dengan semangat positif dan optimis.
* Ketika mengikat sebuah kontrak, pastikan dengan tegas bahwa mereka komit dengan apa yang telah disepakati dan dapat bertanggung jawab atas penyelesaiannya.
* Berkatalah dengan jujur karena mereka juga demikian adanya. Sekali kebohongan terdeteksi, mereka tidak akan percaya lagi pada lain kesempatan.
* Tunjukkan bahasa tubuh yang penuh keceriaan dan semangat.

Orang dengan golongan darah O paling suka berkomunikasi dengan mereka yang penuh semangat. Orang-orang yang tidak memiliki semangat hidup yang baik sulit menjadi teman dekat orang golongan ini. Karena mereka selalu semangat sejalan dengan vitalitas yang mereka miliki. Mereka akan dapat berkomunikasi berjam-jam dengan orang yang cocok dan dapat mengikuti ritme bicara mereka yang sangat optimistis dan motivatif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2009 This Best. Powered by Blogger
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Wordpress by Wpthemescreator